10 SOLUSI MENGHINDARI MODUS LINK SERANGAN KEAMANAN JARINGAN

 

 

Dahulu virus dapat menyebar ketika kita melakukan sharing file melalui flashdisk dan media portable lainnya. Zaman sekarang sudah beragam ancaman untuk jaringan. Saat ini viral dengan modus mengirimkan pesan berisikan link yang berisiko mengambil data dan mengakses informasi di perangkat kamu. Dengan satu kali klik data kamu akan terekam oleh peretas dan dapat disalahgunakan. Hidup di era modern dan serba digitalisasi sekarang, peretas dapat membuat web palsu (Illegal Web) yang seolah-olah website tersebut adalah website official untuk menipu user. Selain itu virus dapat menyebar melalui  email, web jahat, dan link yang dikirimkan oleh peretas.

Nah bagaimana jika kamu mengizinkan link tersebut dibuka? Sangat memungkinkan untuk virus dalam link tersebut menyerang file dan hardware kamu. Sebagai user kamu dapat mengabaikan email, link dari peretas, dan tidak mengakses web jahat yang kita tidak butuhkan. User dapat melindungi file penting, jaringan, dan perangkat lebih awal sebelum mendapatkan ancaman dari peretas dengan menggunakan solusi dari ancaman keamanan jaringan.

Apa itu keancaman jaringan?

Keamanan jaringan terdiri dari kebijakan dan praktik yang diterapkan untuk mencegah dan memantau akses yang tidak sah, penyalahgunaan, modifikasi, atau penolakan jaringan komputer dan sumber daya yang dapat diakses jaringan. Sistem ini akan membantu kamu untuk mencegah peretas dari sistem keamanan.

Mari kenali terlebih dahulu tipe ancaman virus yang digunakan peretas untuk mengancam data, jaringan dan perangkat kamu

Berikut adalah tipe ancaman virus yang sering dialami oleh user.

  1. DOS/DDos Attack

Distributed Denial of Service Ciri serangan ini adalah berusaha membebani server dengan berbagai permintaan traffic. Akibatnya server mengelami overload dan pada akhirnya mengalami server down.

  1. Phishing Attack 

Phishing Attack  adalah jenis cybercrime yang memanfaatkan email, telepon, maupun pesan teks untuk mengelabui korban agar memberikan data sensitif berupa informasi login maupun detail kartu kredit.  Dengan mengirimkan form seolah-olah berasal dari pihak perbankan atau menyamar sebagai institusi legal, dan mengirimkan pesan berisi URL/website yang telah didesain sedemikian rupa sehingga terlihat sangat profesional.

  1. Password Cracking

Adalah proses peretasan password dari data yang telah disimpan atau dikirimkan oleh suatu sistem komputer.

Biasanya mengidentifikasi kata sandi yang tidak diketahui atau dilupakan ke sumber daya komputer atau jaringan.

  1. Man in the Middle Attack

Serangan ini adalah Serangan cyber yang disingkat MitM ini, merupakan salah satu serangan yang perlu kamu waspadai saat beraktivitas online menggunakan jaringan yang tidak terjamin keamanannya seperti WiFi publik.

Target biasanya adalah pengguna aplikasi keuangan, situs e-commerce, dan situs web lain yang memerlukan log in.

  1. Ransomware

Serangan ini adalah sebuah upaya untuk memblokir atau mencegah akses terhadap suatu hal tertentu.

File atau situs yang sudah terkena serangan tidak bisa dibuka, kecuali memenuhi persyaratan dari penyerangnya.

Penyerang bisa bebas mendapatkan berbagai hal, mulai dari uang, data penting, atau melancarkan serangan lainnya.

  1. Iot Attacker

Virus komputer terbaru selanjutnya adalah IoT Attacker yang menargetkan perangkat IoT. Penyerang biasanya memasang malware di perangkat, merusak perangkat, atau mendapatkan akses ke data pribadi lebih lanjut dari perusahaan. Peretas juga dapat menggunakan kamera dan mikrofon berbasis internet untuk memata-matai serta berkomunikasi dengan orang-orang melalui smart baby monitors

 

Dari ancaman yang ada tersebut pasti ada solusi yang dapat diterapkan oleh tim IT. Berikut jenis-jenis solusi dari ancaman jaringan.

  1. Firewall

Firewall adalah sebuah teknik keamanan jaringan yang dapat menyaring paket yang masuk atau paket yang keluar dalam jaringan

  1. Web security

Web Security atau keamanan web merupakan teknologi yang dirancang untuk melindungi program dan data web dari serangan, kerusakan, dan akses yang tidak sah yang merugikan.

  1. Wireless security

Pencegahan akses yang illegal atau  sistem yang dapat diterapkan untuk mengamankan jaringan nirkabel.

  1. Endpoint security

Proses mengamankan aneka jenis perangkat endpoint yang berada di jaringan bisnis.

Keamanan titik akhir atau perlindungan titik akhir adalah pendekatan perlindungan jaringan komputer yang dijembatani dari jarak jauh ke perangkat client.

  1. Email security 

Keamanan email adalah praktik untuk melindungi akun email dan komunikasi dari akses tidak sah, kehilangan, atau penyusupan.

  1. Application Security

Mencakup semua tugas yang memperkenalkan siklus hidup pengembangan perangkat lunak yang aman kepada tim pengembangan. Tujuan akhirnya adalah untuk meningkatkan praktik keamanan dan mencegah masalah keamanan dalam aplikasi.

  1. Data loss prevention

Data loss prevention adalah sebuah fitur yang menambah lapisan keamanan pada data perusahaan yang berisi informasi sensitif agar tidak terekspos pada pihak yang tidak berwenang.

  1. IDS dan IPS

IDS adalah sistem yang mendeteksi adanya serangan atau intusi dari luar. Biasanya jenis serangan dari luar akan di cocokkan dengan database IDS.

IPS adalah sistem yang mencegah serangan masuk ke jaringan dengan memblok dan menolak jenis serangan yang berdasarkan hasil deteksi IDS

  1. Firewall virtual

Firewall virtual adalah layanan atau alat firewall jaringan yang berjalan sepenuhnya dalam lingkungan virtual dan yang menyediakan pemfilteran dan pemantauan paket biasa yang disediakan melalui firewall jaringan fisik.

  1. NGFW (A next-generation firewall)

Firewall generasi berikutnya (NGFW) adalah alat keamanan yang memproses lalu lintas jaringan dan menerapkan aturan untuk memblokir lalu lintas yang berpotensi berbahaya. NGFW berevolusi dan memperluas kemampuan firewall tradisional. Mereka melakukan semua yang dilakukan firewall, tetapi lebih kuat dan dengan fitur tambahan.

Keamanan jaringan sangat penting bagi user, pengusaha, pemerintahan atau organisasi untuk melindungi jaringan dari ancaman atau peretasan.  Solusi keamanan jaringan menggunakan kecerdasan sistem yang dapat membantu data dan kerahasiaan bisnis Anda.

Ingin tahu lebih detail terkait solusi ancaman jaringan? Konsultasikan langsung rencana Anda dengan tim expert  kami di marketing@msg.co.id